Mengatasi Your IP Address Has Changed Saat Login cPanel

Pembahasan

Selamat datang Solvers! Dikesempatan kali ini saya akan bahas tentang bagaimana Cara Mengatasi Your IP Address Has Changed Saat Login cPanel.

cPanel adalah salah satu control panel berbasis Linux yang paling banyak digunakan di akun web hosting. mengapa banyak? karena cPanel adalah control panel yang paling friendly dan memiliki fitur lengkap di dalamnya.

Latar Belakang Dan Penyebab

Mari kita kenali penyebab “Your IP address has changed. Please log in again” saat login ke cPanel. Sebenarnya penyebab nya cukup simple yaitu adalah koneksi yang kalian gunakan, mengapa demikian? ada beberapa Provider Internet yang menerapkan sistem IP Dinamis dalam artian IP public koneksi yang digunakan itu berubah-ubah dalam waktu interval yang cepat. Contoh saat pertama kali kalian connect anda mendapatkan ip public 192.168.xx.1 namun saat 3-5 menit kedepan ip public kalian berubah menjadi 192.168.xx.2, nah maka sistem keamanan cPanel tidak mengizinkan seperti itu karena mungkin dianggap mencurigakan.

Hal ini juga dapat terjadi saat koneksi yang digunakan itu terputus lalu tersambung kembali maka kalian akan mendapatkan ip public baru dan berbeda dari sebelumnya, apalagi jika kalian connect ke wifi yang memiliki ip dinamis ataupun tethering dari smartphone kalian maka biasanya akan mendapatkan perubahan ip secara cepat.

Solusi Permasalahan

IP Public Statis

Permasalahan ini akan cepat selesai kalau kalian memiliki IP Statis dalam artian IP Public tetap dan tidak berubah, layaknya seperti warnet biasanya menggunakan IP Statis. Ada beberapa provider yang menawarkan layanan koneksi internet include dengan IP Public statis dan ada juga yang harus membayar layanan tambahan IP Public Statis. Semua itu kembali lagi ke kalian untuk memilih provider koneksi internet mana yang bagus dan mendapatkan IP Public Statis.

Pakai VPN

Mengapa memakai VPN? Ini solusi kedua yang memungkinkan jika kalian sudah terlanjur menggunakan provider koneksi dengan IP Dinamis. Kalian cukup menggunakan penyedia VPN apapun itu dengan ketentuan IP Statis.

Baca Ini Juga : Cara Melihat File Quarantine Virus Scanner

cPanel Proxy

Saya menemukan solusi lain jika membaca-baca di forum cPanel yaitu dapat menggunakan script cPanel Proxy. Cara ini sebenarnya cara lama mengatasi permasalahan ini, namun apa salahnya kalian coba walaupun menurut saya cara lama ini cukup ribet. Kalian harus membuat subdomain sebagai contoh cpanelogin.domainkalian.com lalu di dokumen rootnya kalian bisa upload file script tersebut.

Kalau kalian belum ada scriptnya maka kalian bisa download disini. Jika sudah didownload dan upload di dokumen root sub domainnya, file tersebut bisa di extract saja lalu akses sub domain yang dibuat kalian tadi,

Disable Cookie IP Validation

Menurut saya ini adalah cara pasti agar dapat mengatasi “Your IP address has changed. Please log in again” ataupun “Your session cookie is invalid. Please log in again”. Sudah ada settingan di WHM cPanel kalian, maka dapat di disable saja dengan mudah tanpa repot pakai cara sebelumnya.

Login ke WHM cPanel kalian seperti biasa, lalu ke Tweak Settings dan ketik saja Cookie IP validation nanti akan muncul settingannya. Defaultnya akan terpilih “strict” maka kalian bisa pilih “disabled” saja dan Save settingan tersebut pada Tweak Settings di WHM. Maka saat login ke cPanel kalian tidak akan mengalami hal tersebut.

Penutup

Selesai. Sekian Cara Mengatasi Your IP Address Has Changed Saat Login cPanel, Jika masih tidak berhasil silahkan bisa hubungi pihak Penyedia Koneksi Internet atau Penyedia Hostingnya dikhawatirkan memang ada masalah pada servernya.

Jika mengalami hal yang sama atau ada cara lain bisa komentar dibawah. Mari kita saling berbagi pengalaman dan sharing. Sekian dari saya 🙂 . Salam Solvers!

Baca Ini Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *